Solidaritas Munir: Kalau Selevel Pollycarpus Polri Jangan Ngomong

Jakarta, Rakyat Merdeka. Pernyataan Kapolri Jenderal Sutanto yang menyebutkan ada empat tersangka baru dalam pembunuhan Munir disambut baik Choirul Anam dari Komite Aksi Solidaris untuk Munir. Kemungkinan tersangka baru itu lebih tinggi jabatannya dari pilot Garuda Pollycarpus Budiharianto.

“Polri menyebutkan ada empat nama tersangka baru,” kata Anam kepada Situs Berita Rakyat Merdeka di Kantor Komisi untuk Orang Hilang dan Tindak Kekerasan (Kontras), Jalan Borobudur, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu sore (6/4).

Anam tak bersedia menyebutkan atau berspekulasi tentang empat nama tersangka baru tersebut. “Tersangka baru tidak boleh selevel Pollycarpus. Kalau selevel, Kapolri Sutanto tidak perlu ngomong,” kata Anam.

Menurut Anam, pernyataan Kapolri yang melansir ada empat tersangka baru, adalah respons positif untuk menindaklanjuti kasus Munir. “Akan ada tersangka baru itu hal yang memungkinkan,” tutur Anam.

Anam, yakin polisi sangat serius dalam pengusutan tewasnya Munir yang diracun dan meninggal di Belanda. “Karena Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mempunyai good will untuk memberikan kesempatan kepada tim baru yang dipimpin Komjen Bambang Hendarso Danuri,” kata Anam. yat