Aktivis Gelar Aksi Teatrikal Depan Patung Jenderal Soedirman

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sebuah tandu yang ditutup dengan kain hitam dengan bertuliskan ‘tandu gerilya keadilan’ dibawa ke hadapan patung Jenderal Soedirman yang terletak di Jalan Jenderal Soedirman, Jakarta, Minggu (27/3/2011).

Aksi teatrikal yang digelar dalam rangka aksi damai "Menegakkan Keadilan" ini dilakukan puluhan aktivis PBHI, Kontras, LBH Jakarta, JRMK, HAM Murabi, Gerakan Moral Penghuni Rumah Negara, Veteran Pejuang 45, Janda-janda Pahlawan Pejuang, Masyarakat Sipil Korban Okupasi TNI (Rumpin).

Aksi damai ini merupakan sebuah simbol pengaduan masyarakat atas banyaknya rumah-rumah pejuang dan keluarga yang digusur pemerintah.

Hadir pula dalam aksi damai ini Iljas Kharim, pelaku sejarah pengerek bendera Merah Putih pada Proklamasi Hari Kemerdekaan RI 17 Agustus 1945 yang saat ini rumahnya akan digusur.