Kontras Aceh Akan Pertanyakan Langsung Pada Wali Kota Lhokseumawe

Banda Aceh â?? Terkait aturan larangan duduk mengangkang untuk perempuan oleh Wali Kota Lhokseumawe beberapa waktu lalu yang sampai timbul kontroversi, membuat Kontras Aceh gerah, sehingga Kontras akan segera menemui Wali Kota dalam waktu dekat dengan mengajak beberapa elemen perempuan lainnya.

"Ya, kita akan ajak semua elemen perempuan di Aceh untuk mempertanyakan aturan tersebut pada Pak Wali," imbuh Destika Gilang Lestari dalam jumpa pers di 3 in 1 Kamis (3/1/2012).

Aturan tersebut, menurut Gilang adalah bentuk diskriminasi terhadap perempuan. Karena telah mengabaikan keselamatan perempuan dalam berkenderaan. Karena dengan wanita duduk menyamping akan sangat riskan terhadap kecelakaan.

"Kontras akan kaji terkait aturan tersebut, karena memang tidak memikirkan aspek keselamatan untuk perempuan dalam berkenderaan," imbuh Gilang.

Tentunya, lanjut Gilang, sebelum bertemu dengan Wali Kota Lhokseumawe akan mengajak beberapa elemen sipil khususnya lembaga yang konsen bergerak dibidang perempuan untuk bersama-sama pertanyakan kasus tersebut.