Talangsari

Peristiwa Talangsari, Lampung, menjadi kisah tragis yang dilupakan negara. Ratusan orang yang saat itu menjadi korban, seakan tidak berhak mengetahui apa yang sebenarnya terjadi. Bahkan, hak mereka mendapatkan keadilan lewat penegakan hukum dan pemulihan hak juga terlupakan. Bertahun-tahun, korban yang masih menderita atas peristiwa itu juga mengalami teror dan intimidasi tak berkesudahan. Diduga, pelakunya adalah pihak-pihak yang terlibat dalam kejahatan tersebut. Upaya damai lewat islah memberi dampak negatif terhadap hubungan antar sesama korban yang kemudian terpecah. Ironisnya, pemerintah yang silih berganti tidak mengubah sikap negara untuk mengusut tragedi ini. Negara justru terkesan berdiam diri dan pura-pura tidak mendengar suara korban yang menuntut keadilan atas apa yang dialaminya. Agaknya, perlu ada upaya terus menerus mengingatkan negara dan juga masyarakat secara luas, atas belum selesainya peristiwa Talangsari. Laporan edisi ini adalah salah satunya.

Unduh Bulletin di Sini