Papernas akan Somasi Polri

Jakarta, Rakyat Merdeka. Partai Partai Persatuan Pembebasan Nasional (Papernas) berencana melayangkan somasi ke Mabes Polri, untuk menuntut pertanggungjawab hukum atas kegagalan aparatnya melindungi demonstran Papernas.

Rencana langkah hukum itu diungkapkan Ketua Umum Papernas, Agus Jabo saat dihubungi Situs Berita Rakyat Merdeka siang ini (Jumat, 30/3). Dia mengatakan, Papernas akan membentuk TPD (Tim Pembela Demokrasi) dari berbagai elemen lembaga hukum, diantaranya Kontras, LBH dan beberapa pengacara independen.

Agus menjelaskan, meskipun aparat polisi datang ke lokasi penyerangan, namun mereka tetap tidak melindungi pendukung Papernas yang diserang dan membiarkan sekelompok orang melakukan penyerangan dan teror.

“Hal itu sudah berulang kali terjadi dan tidak ada upaya serius dari kepolisian, seolah mereka takut dengan kekuatan yang ada dibelakang para penyerang itu,” keluhnya.

Sebelumnya, tambah Agus, massa pendukung papernas diserang di daerah Jogjakarta, Surabaya dan Malang. Oleh karena itu, lanjutnya, selain ke Mabes Polri Papernas juga akan mengadukan penyerangan sejumlah ormas Islam kemarin siang (Kamis, 29/3) ke Komnas HAM dan Kejagung. atm