Catatan Hari Hak Asasi Manusia 2018: HAM Tidak Dapat Tempat

Cahaham ini menyampaikan potret situasi hak asasi pada tahun 2018, bertepatan dengan momentum peringatan 70 tahun peringatan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) Internasional yang diperingati setiap tahunnya pada tanggal 10 Desember. Catatan ini kami sampaikan sebagai salah satu bentuk upaya dalam memaknai peringatan hari HAM, sekaligus sebagai upaya dalam mendorong jaminan, perlindungan, pemenuhan dan penegakan HAM.

Cahaham ini merujuk dari kerja – kerja advokasi, monitoring, kampanye yang KontraS lakukan pada tahun 2018. Sejumlah isu yang menjadi perhatian dalam Cahaham ini adalah isu pada sektor sipil dan politik, khususnya berkenaan dengan hak dan kebebasan fundamental. Sektor ekonomi, sosial, dan budaya, khususnya berkenaan dengan perlindungan dan keadilan pada ranah sumber daya alam, pembangunan dan okupasi lahan.  Sektor keadilan transisi, khususnya berkenaan dengan akuntabilitas pelanggaran HAM berat masa lalu.

thumbnail of CahaHAM 2018_KontraS_10Des18