Pada hari ini, Pada 4 Januari 2024 akhirnya Presiden Joko Widodo menandatani Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2024 Tentang Perubahan kedua atas atas UU Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). Koalisi Masyarakat Sipil untuk Advokasi UU ITE (Koalisi Serius) mengungkapkan bahwa revisi UU ITE masih memuat pasal-pasal bermasalah seperti pencemaran dan penyerangan nama baik, ujaran kebencian, informasi palsu, dan pemutusan akses. Pasal-pasal bermasalah tersebut akan memperpanjang ancaman bagi publik mendapatkan informasi serta hak kebebasan berekspresi di Indonesia.

UU ITE di Indonesia adalah salah satu contoh tren di dunia bagaimana undang-undang terkait kejahatan dunia maya disalahgunakan untuk membungkam kebebasan berekspresi dan kebebasan pers. Sejak disahkan pada 2008 dan revisi pertama 2016, UU ITE telah mengkriminalisasi pembela hak asasi manusia, jurnalis, perempuan yang menjadi korban kekerasan seksual, hingga warga yang melontarkan kritik sahnya.

Koalisi Serius sejak awal menyoroti tertutupnya proses revisi sehingga memberikan sedikit ruang bagi keterlibatan dan pengawasan publik. Kurangnya transparansi ini menimbulkan risiko besar yang berpotensi menghasilkan peraturan yang menguntungkan elite dibandingkan perlindungan hak asasi manusia.

Alih-alih menghilangkan pasal yang selama ini bermasalah, koalisi menemukan bahwa perubahan Undang-undang ini masih mempertahankan masalah lama. Pasal-pasal bermasalah itu antara lain Pasal 27 ayat (1) hingga (4) yang kerap dipakai untuk mengkriminalisasi warga sipil; Pasal 28 ayat (1) dan (2) yang kerap dipakai untuk membungkam kritik; hingga ketentuan pemidanaan dalam Pasal 45, 45A, dan 45B.
DPR bersama Pemerintah juga menambahkan ketentuan baru, salah satunya Pasal 27A tentang penyerangan kehormatan atau nama baik orang. Ketentuan ini masih bersifat lentur dan berpotensi mengkriminalisasi masyarakat yang kritis. Pasal baru lainnya adalah Pasal 27B tentang ancaman pencemaran.

Pasal tersebut antara lain berbunyi:
Pasal 27B ayat (1) berbunyi setiap orang dengan sengaja dan tanpa hak mendistribusikan dan/atau mentransmisikan informasi elektronik dan/atau dokumen elektronik, dengan maksud untuk menguntungkan diri sendiri atau orang lain secara melawan hukum, memaksa orang dengan ancaman kekerasan untuk:
a. Memberikan suatu barang, yang sebagian atau seluruhnya milik orang tersebut atau milik orang lain,
b. Memberi utang, membuat pengakuan utang atau menghapuskan piutang.
Pasal 2B ayat (2) berbunyi setiap orang dengan sengaja dan tanpa hak mendistribusikan dan/atau mentransmisikan informasi elektronik dan/atau dokumen elektronik dengan maksud untuk menguntungkan diri sendiri atau orang lain secara melawan hukum dengan ancaman pencemaran atau dengan ancaman akan membuka rahasia, memaksa orang supaya:
a. Memberikan suatu barang yang sebagian atau seluruhnya milik orang tersebut atau milik orang lain,
b. Memberi utang, membuat pengakuan utang atau menghapuskan piutang.
Selain itu, ada juga pasal 28 ayat 3 dan pasal 45A ayat (3) tentang pemberitahuan bohong yang sudah memiliki padanannya dalam KUHP baru. Pasal ini berpotensi multitafsir karena tidak ada penjelasan lebih lanjut apa yang dimaksud dengan pemberitahuan bohong dalam pasal ini.

Pasal 28 ayat 3 berbunyi Setiap Orang dengan sengaja menyebarkan Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik yang diketahuinya memuat pemberitahuan bohong yang menimbulkan kerusuhan di masyarakat.
Selain pasal-pasal pemidanaan, hasil revisi kedua UU ITE masih mempertahankan Pasal 40 yang memberikan kewenangan besar bagi pemerintah memutus akses terhadap informasi yang dianggap mengganggu ketertiban dan dan melanggar hukum.
Sebelumnya, sebanyak 68 organisasi global juga menyoroti tertutupnya proses revisi sehingga memberikan sedikit ruang bagi keterlibatan dan pengawasan publik.

Kurangnya transparansi ini menimbulkan risiko besar yang berpotensi menghasilkan peraturan yang menguntungkan elite dibandingkan perlindungan hak asasi manusia.

Melihat berbagai masalah tersebut, yang masih eksis pada revisi kedua UU ITE, maka Koalisi Serius menyatakan:
1. Menolak dengan tegas pengundangan Revisi Kedua UU ITE oleh DPR RI karena telah mengabaikan partisipasi publik bermakna, serta terus melanggengkan pasal-pasal yang berpotensi digunakan untuk membungkam kebebasan berekspresi dan pelanggaran HAM lainnya;
2. Mendesak pemerintah untuk memastikan implementasi UU No.1/2020 agar tidak digunakan untuk mengkriminalisasi kelompok kritis yang
3. Mendesak pemerintah dan DPR RI untuk menerapkan partisipasi publik yang bermakna dalam setiap pengambilan keputusan.

Jakarta, 4 Januari 2023

Koalisi Serius Revisi UU ITE:

Aliansi Jurnalis Independen (AJI) – Amnesty International Indonesia – Greenpeace Indonesia – Indonesia Corruption Watch (ICW) – Indonesia Judicial Research Society (IJRS) – Institute for Criminal Justice Reform (ICJR) – Imparsial – Koalisi Perempuan Indonesia – Komite Perlindungan Jurnalis dan Kebebasan Berekspresi (KPJKB) Makassar – Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (KontraS) – Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Jakarta – LBH Asosiasi Perempuan Indonesia untuk Keadilan (APIK) Jakarta – LBH Masyarakat – LBH Pers Jakarta – Lembaga Kajian dan Advokasi Independensi Peradilan (LeIP) – Lembaga Studi & Advokasi Masyarakat (ELSAM) – Lintas Feminist Jakarta (Jakarta Feminist) – Paguyuban Korban UU ITE (PAKU ITE) – Perhimpunan Bantuan Hukum & Hak Asasi Manusia (PBHI) – Pusat Studi Hukum dan Kebijakan (PSHK) – Pusat Kajian dan Advokasi Perlindungan dan Kualitas Hidup Anak Universitas Indonesia (PUSKAPA UI) – Remotivi – Rumah Cemara – Southeast Asia Freedom of Expression Network (SAFEnet) – Yayasan LBH Indonesia (YLBHI) – Yayasan Penguatan Partisipasi, Inisiatif, dan Kemitraan Masyarakat Indonesia (YAPPIKA) – Yayasan Perlindungan Insani (Protection International)

Januari 5, 2024

Revisi Kedua UU ITE: Masih Mempertahankan Pasal-Pasal Karet yang lama, Menambah Pasal Baru yang Sangat berbahaya

Pada hari ini, […]
Desember 30, 2023

Memerangi Narasi Negatif Isu Pengungsi Rohingya “Saat Atensi Lebih Penting Dibandingkan Informasi”

Sejak November 2023, […]
Desember 24, 2023

Darurat Audit Keselamatan Kerja dan Pelanggaran HAM di IMIP

Morowali, 24 Desember […]
Desember 20, 2023

Ajudan Menhan Langgar Aturan: Sanksi Tegas! Jaga Kredibilitas Pemilu!

Kehadiran Mayor Inf. […]
Desember 20, 2023

Dugaan Penyiksaan Dalam Proses Hukum kembali Terjadi: Anggota Polres Gresik harus Segera Dihukum Berat

Komisi untuk Orang […]
Desember 18, 2023

Hentikan Intimidasi dan Teror Menuju Pemilu 2024!

Komisi untuk Orang […]
Desember 14, 2023

Pembacaan Duplik pada Sidang Kriminalisasi Fatia Maulidiyanti dan Haris Azhar: Penyesatan oleh JPU Harus Dihentikan dan Hakim Harus Bebaskan Fatia-Haris Dari Seluruh Dakwaan

Jakarta, 11 Desember […]
Desember 13, 2023

Respon KontraS atas Debat Perdana Calon Presiden: Momentum Debat Perdana Kurang Maksimal Menguji ‘Isi Kepala’ Capres dan Membahas Topik HAM Secara Substansial

Debat perdana Calon […]
Desember 10, 2023

Catatan Hari HAM 2023 “HAM dalam Manipulasi dan Cengkraman Hegemoni Kekuasaan”

10 Desember 2023 […]
Desember 10, 2023

Catatan Hari HAM 2023: HAM Dalam Manipulasi dan Cengkraman Hegemoni Kekuasaan

10 Desember 2023 […]